LANGKAT : Ranting Pemuda Pancasila Kelurahan Stabat Baru melaksanakan gotong royong bersama anggota Pemuda Pancasila Stabat Baru dan tokoh masyarakat T Ismail dan warga Lingkungan 4 Stabat Baru yang dilaksanakan pada Minggu 13 Agustus 2023 di pinggir Sungai Wampu Lingkungan 4 Kelurahan Stabat Baru, Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat. Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kelurahan Stabat Baru, Muhamad Usman mengucapkan terima kasih kepada tokoh masyarakat T Ismail dan anggota Pemuda Pancasila, masyarakat Lingkungan 4 Stabat Baru yang antusias melaksanakan gotong royong bersama Pemuda Pancasila Stabat. dalam menyambut HUT RI ke 78.
Dalam kesempatan itu awak media mewawancarai tokoh masyarakat T Ismail menjelaskan terima kasih kepada Ketua Ranting Pemuda Pancasila Stabat Baru Muhamad Usman dan masyarakat Lingkungan 4 Stabat Baru telah antusias melaksanakan gotong royong sehingga bisa terlaksana dengan baik bersama Pemuda Pancasila dan tokoh masyarakat dalam rangka menyambut memeriahkan HUT RI ke 78. “Adapun kegiatan yang kita laksanakan pada hari ini di pinggir sungai untuk membersihkan lapangan yang nanti kita adakan perlombaan sampan, panjat pinang, tokoh masyarakat T Ismail, berharap kepada Ketua Ranting Pemuda Pancasila Stabat Baru Muhamad Usman kegiatan gotong royong ini kedepan lebih dimeriahkan lagi,” ujarnya. sahrul